Inilah Tempat Yang Wajib Anda Kunjungi Saat Berwisata Ke Pamekasan - Umar Fadil
News Update
Loading...

Friday 30 May 2014

Inilah Tempat Yang Wajib Anda Kunjungi Saat Berwisata Ke Pamekasan

----YOU ADS---
----YOU ADS---
Madura banyak menyimpan tempat wisata yang sangat menarik untuk dikunjungi. Baik itu wisata alam, budaya, sejarah maupun kulinernya. Jika sedang melakukan wisata ke Madura, dan Pamekasan khususnya, maka ada beberapa tempat yang saya kira wajib untuk untuk Anda kunjungi ketika Anda sedang berkunjung ke Kota Pamekasan.

Mengapa saya mewajibkan Anda mengunjungi beberapatempat berikut? Karena beberapa tempat yang akan dibahas berikut merupakan ikon Kota Pamekasan sebagai Kota "Gerbang Salam" dengan semboyan "Berteman (Bersih Tertib Aman)".

Monumen Arek Lancor

Jika Anda sedang berkunjung ke Kota Pamekasan, maka temat pertama yang wajib Anda kunjungi adalah Monumen Arek Lancor. Monumen Arek Lancor adalah ikon kota Pamekasan yang merupakan kebanggaan masyarakat Pamekasan. Berada di Pusat Kota Pamekasan tepatnya di depan Masjid Asy-Syuhada Pamekasan dan dikelilingi jalan berbentuk lafadz Allah.

Monumen Arek Lancor merupakan monumen yang bergambarkan kobaran api tak kunjung padam yang terpancar dari perpaduan senjata tradisional rakyar madura. Monumen ini adalah monumen perjuangan dan kepahlawanan rakyat Madura dalam mempertahankan kedaulatan dan kemerdekaan Negara Republik Indonesia. Monumen ini berdiri tegak menAndakan kwsiap-siagaan rakyat madura dalam menghadapi setiap tantangan zaman.

Di sore hari dan malam hari bayak masayarakat dan pelancong ke Arek Lancor untuk menikmati keindahan Monumen yang membara dan menyala-nyala terkena sinar lampu taman yang rimbun.

Masjid Agung As-Syuhada Pamekasan

Tempat kedua yang wajib Anda kunjungi saat berwisata ke Pamekasan adalah Masjid Agung Asy-Syuhada atau yang biasa di sebut Masjid Jami' Pamekasan.Masjid Agung Asy-syuhada Pamekasan ini beralamat di Jalan Mesigit Nomor 23, Pamekasan, Madura tepat didepan Monumen Arek Lancor.

Masjid Agung Asy-syuhada merupakan Masjid terbesar dan termegah di Kabupaten Pamekasan. Dulunya Masjid Agung ini disebut dengan sebutan Maseghit Rato pada abad ke 16, namun pada tanggal 25 Agustus 1940 Masjid ini diresmikan dengan nama Masjid Agung Asy-Syuhada. Masjid Agung Asy-syuhada memiliki 3 lantai yang dapat menampung ribuan jemaah yang ingin beribadah di masjid ini. Selain itu Masjid Jami' ini memiliki menara yang tingginya mencapai 37 meter dan taman kecil yang dihias sedemikian rupa untuk mempercantik halaman Masjid Agung Asy-syuhada.

Museum Kota Pamekasan


Selain mengunjungi Monumen Arek Lancor dan Masjid Agung Asy-Syuhada, tempat ketiga yang wajib Anda kunjungi saat berkunjung ke Pamekasan adalah Museum Kota Pamekasan atau yang lebih dikenal dengan Museum Mandilaras. Karena dengan mengunjungi museum ini Anda akan dapat mengetahui lebih dekat kota Pamekasan. Lokasinya juga tidak jauh-jauh dari Arek Lancor dan Masjid Jami' Pamekasan memudahkan Anda dalam berkunjung ke tempat yang wajib Anda kunjungi ini.

Museum ini tergolong masih baru karena museum ini beru diresmikan pada tanggal 18 Maret 2010 oleh Bupati Pamekasan Bapak Drs. Kholilur Rahman, M.Si. Walau museum ini masih baru namun koleksi yang dimilikinya lumayan lengkap dengan koleksi sekitar 200 benda koleksi, mulai dari senjada zaman dahulu, patung, kitab kuno, hingga koleksi lainnya.

Koleksi-koleksi museum Madilaras ini diantaranya senjata-senjata yang digunakan oleh pejuang dari Pamekasan untuk melawan tentara Belanda pada masa VOC, ada juga senjata dari masa pemerintahan Sultan Agung Mataram, Pangeran Jokotole. Selain senjata di museum ini juga terdapat miniatur keraton Madura dan salah satu kain batik terpanjang di dunia yang telah memenangkan penghargaan dari Museum Rekor Indonesia (MURI) yang panjangnya 1530 meter. Kain batik yang dibuat oleh gabungan para pengrajin batik Pamekasan ini tak jarang menjadi perhatian wisatawan karena keunikannya.

Nah saya kira itulah tempat yang wajib Anda kunjungi ketika Anda sedang berkunjung atau berwisata ke Kabupaten Pamekasan. Selebihnya kembali ke tujuan awal Anda masing-masing. ----YOU ADS---
----YOU ADS---

Share with your friends

Give us your opinion

How To Use
  • Put the link on the
  • Generate Link box with http:// or https://
  • Use  CTRL + V  on keyboard to put the link.
  • Click Generate button to get encrypted link.
  • Click Copy URL button.
  • Done